-->
Type Here to Get Search Results !

Ritel Modern Hadir, Tokoh Duri Timur Himbau Warga Tak Tinggalkan Warung Tradisional

DURI (AktualBersuara.Com) - Beroperasinya sejumlah ritel group ternama di Kelurahan Duri Timur, Kecamatan Mandau diwanti-wanti Tokoh masyarakat (Tomas). Pasalnya, kehadiran ritel itu akan berimbas kepada sejumlah warung tradisional yang ada disekitarnya.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Duri Timur, Novie Syafrizal, Rabu (30/03/22).

"Kita bangga dengan adanya ritel ternama ini di Duri Timur, namun bagi masyarakat, jangan tinggalkan warung tradisional dalam berbelanja kebutuhan. Jika warung tradisional ini kita tahu siapa pemiliknya dan keuntungannya untuk siapa. Namun jika ritel ini, kita tidak tahu sama sekali pemiliknya," ujarnya menghimbau.

Senada, Sekretaris Kelurahan Duri Timur, Tommy Adi Putra juga tak menapik rasa kekhawatiran akan matinya warung tradisional milik masyarakat dengan hadirnya mini market tersebut.

"Jangan tinggalkan warung tradisional, mereka hanya mencari biaya penyambung hidup untuk anak dan istrinya. Alangkah baiknya prioritaskan berbelanja diwarung tradisional. Nasib mereka ada ditangan kita bersama," tegasnya sembari menghimbau. ** (Red/Brt)
Baca Juga