-->
Type Here to Get Search Results !

Dalam Waktu Dekat, Kodim 0303 Bengkalis Akan Gelar Karya Bakti di Kecamatan Mandau

MANDAU (AktualBersuara.Com) - Camat Mandau Riki Rihardi bersama Kabid Prasarana, Sarana, dan Utilitas Umum (PSU) Dinas Perumahan, Pemukiman, dan Pertanahan (Perkimtan) Kabupaten Bengkalis Imron, Danramil 03 Mandau Kapten Arh Jemirianto, dan Kepala UPT Perkim Kecamatan Mandau Sri Isgina Hartini pada Kamis (27/10/2022), melakukan peninjauan lokasi Karya Bakti yang akan dilakukan oleh Kodim 03/03 Bengkalis dalam waktu dekat di Kecamatan Mandau.

Adapun 3 lokasi yang akan dilakukan peningkatan jalan dan pembuatan Box Culvert nanti adalah, 2 lokasi di Kelurahan Talang Mandi, 1 lokasi di Kelurahan Pematang Pudu dan 1 lokasi di Desa Bathin Betuah.

Program yang dilakukan oleh Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia H ini, dilakukan setelah mendapat dana Swakelola yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Bengkalis, dalam hal ini Bupati Bengkalis Kasmarni, dan dijadikan bagian kegiatan Karya Bakti Kodim 0303/Bengkalis.

Sebagai informasi, Karya Bakti merupakan salah satu bagian dari Pembinaan Teritorial TNI dengan tujuan untuk membangun soliditas yang kokoh antara sesama Prajurit TNI dengan Pemerintah dan Komponen Masyarakat, dengan harapan bisa lebih mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

"Terima kasih kami ucapkan kepada Bupati kita Ibu Kasmarni, dan Dandim 0303/Bengkalis Bapak Letkol Inf Endik Yunia H, yang telah menunjuk Kecamatan Mandau sebagai lokasi dilaksanakannya Karya Bakti pada tahun 2022 ini. Kami yakin, hasil yang didapat dari terlaksananya Karya Bakti ini, meningkatkan kualitas infrastuktur dan mempermudah akses masyarakat," ucap Camat Mandau Riki Rihardi. ** (Red/Brt)
Baca Juga