-->
Type Here to Get Search Results !

Atasi Masalah Sampah, Program Bank Sampah dan Penguatan Lembaga Kemasyarakatan Disosialisasikan di Kelurahan Gajah Sakti

MANDAU (AktualBersuara.Com) - Permasalahan sampah, seperti halnya di Kelurahan Gajah Sakti, Kecamatan Mandau, masih menjadi hal yang terus diupaya untuk diminimalisir, baik terkait pembuangan ataupun pengolahan sampah.

Hari ini, Pemerintah Kelurahan Gajah Sakti, melaksanakan 2 kegiatan sosialisasi, yang pertama dengan tema "Sosialisasi Program Bank Sampah sebagai Solusi Masalah Sampah", dan yang kedua "Sosialisasi Penguatan Lembaga Kemasyarakatan RT, RW, dan LPMK", yang dilaksanakan di Aula Kantor Lurah Gajah Sakti, pada hari ini, Selasa (11/10/2022) pagi pukul 09.00 WIB, dan sore pukul 16.00 WIB.

Lurah Gajah Sakti, Kelly Fitriyana menyampaikan agar masyarakat Kelurahan Gajah Sakti dapat berperan aktif untuk menjaga lingkungan, dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Materi kegiatan pertama diisi oleh Ketua atau Direktur Bank Sampah Pematang Pudu Lambas Hutabarat, yang juga dihadiri oleh Prama Widayat dan Nurhayani Lubis selaku Pendamping Program Bank Sampah PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) dengan Universitas Lancang Kuning (UNILAK).

"Di Kecamatan Mandau ini, Bapak Ibu perlu ketahui, bahwa hanya 5% sampah yang dikelola oleh Bank Sampah Pematang Pudu, 95%nya belum dikelola, padahal pengelolaan sampah sendiri memiliki nilai yang dapat meningkatkan nilai sosial dan ekonomi," kata Prama Widayat, Pendamping Program Bank Sampah PT PHR dengan UNILAK.

"Pemerintah Daerah (Kabupaten Bengkalis) dan PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) tentunya menghimbau kepada kita semua, masyarakat Kecamatan Mandau, agar meningkatkan kepedulian akan kebersihan lingkungan. Tentu dengan program bank sampah, pengelolaan sampah bisa menjadi nilai ekonomi yang juga menunjang kebutuhan keluarga," ujar Kasi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Muhammad Faizal.

Pada Sosialisasi Penguatan Lembaga Kemasyarakatan RT, RW, dan LPMK, Kasi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kantor Camat Mandau Muhammad Faizal menyampaikan materi terkait kelembagaan masyarakat.

Peserta 2 sosialisasi kali ini ialah RT, RW, LPMK, Kader PKK, Kader Posyandu dan masyarakat Kelurahan Gajah Sakit. Kepada masyarakat yang menghadiri sosialisasi ini, diharapkan untuk memberi pengetahuan yang didapatkan dari sosialisasi kepada keluarga ataupun tetangga terdekat. ** (Red/Brt)
Baca Juga