-->
Type Here to Get Search Results !

Pemprov Riau Raih Anugerah KPAI Kategori Pemerintah Daerah Provinsi yang Komitmen Terhadap Perlindungan Anak

PEKANBARU (AktualBersuara.Com) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau meraih penganugerahan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) 2021 dengan kategori Pemerintah Daerah Provinsi yang memiliki komitmen terhadap perlindungan anak dan pelaporan berbasis Sistem Informasi Monitoring, Evaluasi, dan Pelaporan (SIMEP) Perlindungan Anak.

Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Natar Nasution menyampaikan atas nama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau mengucapkan terima kasih kepada KPAI atas penghargaan yang diberikan tersebut.

Ia mengungkapkan Provinsi Riau termasuk salah satu dari lima pemerintahan provinsi yang memiliki komitmen terhadap perlindungan anak dan pelaporan berbasis Sistem Informasi Monitoring Evaluasi dan Pelaporan Perlindungan Anak atau (SIMEP PA)  Tahun 2021.

"Terima kasih tak terhingga juga kami sampaikan kepada seluruh pihak baik perwakilan kementerian dan lembaga yang ada di Provinsi Riau baik itu kepolisian daerah Provinsi Riau, kejaksaan tinggi Riau, pengadilan tinggi Riau, Kanwil Menkumham Riau, LPKA dan lapas  serta OPD di lingkungan pemerintah Provinsi Riau, dan pengurus forum perlindungan anak lainnya," kata Wagubri.

Wagubri Edy Nasution mengapresiasi semua stakeholder yang terkait atas komitmen dan dukungannya untuk bersinergi bersama Pemprov Riau dalam pengisian SIMEP Tahun 2021 tersebut.

Ia berharap atas diraihnya penghargaan anugerah KPAI  ini mampu mengantarkan Provinsi Riau menjadi lebih baik lagi terutama dalam pemenuhan hak dan perlindungan anak Indonesia khususnya Provinsi Riau.

"Anugrah KPAI telah diberikan ini sebagai komitmen untuk pembangunan di bidang anak terhadap pemenuhan hak dan perlindungan anak," harapnya.(Red/Pas)
Baca Juga